Forum silaturahmi SMA Lambah atau yang lebih dikenal dengan Forsa SMALAM mengadakan kongres yang kedua, kegiatan yang dipusatkan diaula sekolah ini melibatkan seluruh angkatan mulai dari angkatan tahun 1984 sampai dengan angkatan tahun 2022. Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 29 s/d 30 Oktober 2022 yang lalu ini juga mengundang kepala sekolah, wakil, komite dan beberapa orang guru yang tergabung dalam alumni. Dalam sambutannya Bapak Drs. Syafrizal menyampaikan selamat untuk alumni yang telah mengadakan kongres ke II ini mudah-mudahan kegiatan ini sukses dan berjalan dengan lancar tandas Bapak Kepala SMA Negeri 1 Ampek Angkek ini. Bapak Zulhelfi selaku perwakilan alumni menyampaikan dengan adanya kongres yang ke II ini dapat dukungan dari semua pihak, dan kegiatan yang kita laksanakan berjalan dengan lancar mulai dari awal sampai akhir ujar Bapak Anggota DPRD Kabupaten Agam dan alumni SMA lambah tahun 1991 ini. Dari penelusuran admin, kongres yang ke II diadakan untuk memilih ketua dan pengurus yang baru, serta untuk mempererat silaturahmi seluruh angkatan. Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari ini juga dihadiri oleh para alumni yang ada diperantaun,melalui zoom meeting , Bapak Muhammad Hassan selaku ketua Forsam SMALAM juga hadir dalam zoom meeting tersebut serta berbagai para alumni yang ada diberbagai kota. Bapak Afrizal selaku pengurus forsa SMALAM menyampaikan kita melaksanakan pemilihan ketua dan pengurus laiinya pada hari pertama, sedangkan hari kedua kita laksanakan silaturahmi seluruh angkatan dan mengadakan hiburan. Alhamdulillah ketua Forsa SMALAM masih tetap diemban oleh Bapak Muhammad Hassan secara aklamasi, insyallah kalau tidak ada halangan setelah hari Raya Idul Fitri tahun depan kita akan melantik ketua dan pengurus yang baru, dan kita juga akan mengundang seluruh majelis guru ujar Bapak pengurus Forsa SMALAM dan Alumni SMA Lambah tahun 1993 ini.
1 komentar
Vetri Ardi, Kamis, 3 Nov 2022
Selamat untuk Forsa semalam yg baru, mari kita bangun SDM generasi muda kampung kita dgn memberikan sumbangan moril ataupun materil untuk pendidikan generasi muda nagari Kito.